Monday, July 9, 2012

Okinawa Prefectural Peace Memorial Museum (沖縄県平和記念資料館)

Bingung mau jalan-jalan ke Okinawa? Banyak yang bisa dilihat dan dirasakan di Okinawa, tergantung tema perjalanan kita, mau tahu sejarah, atau mau menikmati alam Okinawa juga bisa, atau sekedar wisata kuliner dan mengunjungi pusat perbelanjaan unik juga tak kalah menarik bagi turis dalam negeri maupun manca negara di Okinawa. Berikut ini beberapa ide tujuan wisata apabila Anda mau mengunjungi Okinawa berdasarkan beberapa tema perjalanan Anda. Semoga bermanfaat!

-Tema sejarah-1

Kunjungi Okinawa Prefectural Peace Memorial Museum (沖縄県平和記念資料館/Okinawa-ken Heiwa Kinen Shiryokan) di Itoman, Okinawa Selatan.

Museum ini sangat menarik dan bermanfaat apabila Anda mau belajar tentang Perang Dunia kedua yang sempat berlangsung di Okinawa. Bagaimana menderitanya penduduk Okinawa akibat serangan militer Amerika dan gambaran kehidupan masyarakat Okinawa setelah perang berakhir, dll. Yang mengesankan di sana adalah, kita bisa melihat nama-nama korban perang yang diukir di batu-batu prasasti di halaman luar museum, serta ada api perdamaian yang tidak pernah padam di halaman belakang museum menghadap ke laut. Di tower atas ada arah menuju negara-negara di seberang lautan, salah satunya tertulis arah ke Jakarta, kalau tidak salah 6,000 km. Museum ini sangat terkenal dan banyak dikunjungi anak-anak sekolah di masa liburan, sebagai bahan pembelajaran bagi mereka untuk menghargai hidup dan agar mengerti sejarah Okinawa dengan baik. Di bagian belakang museum terhampar laut biru toska yang sangat memukau, tapi pengunjung pasti merasa sangat sedih apabila mendengar kalau di sana lautnya pernah menjadi merah penuh dengan darah, karena banyak orang Okinawa terjun bebas di sana untuk menghindari serangan dari sekutu Amerika. Untuk mempertahankan hidup konon mereka bersembunyi di dalam gua-gua dalam tanah, mulai dari daerah Haebaru (bagian selatan pulau Okinawa) yang terus bersambung sampai ke Itoman, tempat museum ini. Mereka terus tergusur sampai ke selatan dan akhirnya bunuh diri dengan terjun ke laut, lebih baik mati dari pada dijadikan tawanan! Baca pula tulisan mengenai Haebaru Bunka Center (Pusat Kebudayaan Haebaru) dalam blog ini.

Website resmi--->http://www.peace-museum.pref.okinawa.jp/
Gambar1: Museum dilihat dari atas, dengan latar belakang laut yang dulu pernah 'merah darah'

Gambar2: Api perdamaian yang tidak akan pernah padam
Gambar3: Museum dilihat dari sisi taman bagian dalam

0 comments:

Post a Comment